Rafeon-Blog-

Bagian2 pada Gitar acoustic


  1. "Headstock" (kepala) (1)
  2. "Nut" (2)
  3. Alat Pemutar (3)
  4. Frets (4)
  5. "Neck" (Leher) (7)
  6. Heel (Penghubung) (8)
  7. Badan Gitar (9)
  8. "Bridge" (12)
  9. Bagian Belakang (14)
  10. "Soundboard" (Bagian Penghasil Suara / kotak resonansi) (15)
  11. Bagian Sisi (Samping) (16)
  12. Lubang suara (17)
  13. Senar (18)
  14. "Saddle" (19)
  15. "Fretboard" (Fingerboard) (20) 
Gitar akustik adalah jenis gitar dimana suara yang dihasilkan berasal dari getaran senar gitar yang dialirkan melalui sadel dan jembatan tempat pengikat senar ke dalam ruang suara. Suara di dalam ruang suara ini akan beresonansi terhadap kayu badan gitar. Jenis dan kualitas kayu serta jenis senar yang digunakan akan memengaruhi suara yang dihasilkan oleh gitar akustik.
Karateristik
  • Suara senar diperkuat oleh bagian resonansi.
  • Gitar akustik memiliki enam senar. Namun beberapa gitar memiliki tujuh senar atau lebih.
  • Beberapa gitar menggunakan senar yang terbuat dari nilon dan yang lainnya terbuat dari baja. Gitar yang menggunakan senar nilon sering pula di sebut sebagai gitar klasik
  • Seluruh bagian gitar terbuat dari kayu. Hal ini tentunya membuat suara gitar menjadi lebih kuat dan lebih baik.

Setiap gitar rata-rata memiliki setelan nada yang berbeda. Hal ini bergantung kepada penggunaan gitar serta keinginan oleh pengguna gitar itu.
Nada yang paling umum digunakan adalah: E-B-G-D-A-E

Pick Gitar
Sebuah "Pemetik (Pick)" atau "plectrum" adalah sebuah alat dari bahan keras umumnya diletakkan antara ibu jari dan jari telunjuk dari tangan digunakan untuk "memetik" senar. Meskipun pemain klasik memetik dengan kombinasi kuku dan ujung jari , memetik juga sering digunakan untuk gitar akustik listrik . Meskipun saat ini bahan yang paling sering digunakan plastik, sbenarnya banyak variasi yang ada, seperti tulang, kayu, baja atau cangkang kura-kura. Picks ada dalam berbagai bentuk dan ukuran. Pick bervariasi dari yang kecil sampai yang besar. Ketebalan memetik sering menentukan penggunaannya. Sebuah pick tipis (antara 0,2 dan 0,5 mm) biasanya digunakan untuk memetik atau memainkan irama (melodi), dan yang lebih tebal (antara 0,7 dan 1,5 + mm). Banyak alat yang dibuat sebagai pengganti pick. Banyak orang yang menggunakan kartu yang cukup keras yang lalu dibentuk sesuai keinginan.


0 komentar:

Followers

Diberdayakan oleh Blogger.